Berita Terbaru
Loading...
Rabu, 09 November 2011

Kejuaraan Taekwondo Antar Pelajar SD - SMP - SMA se Kota Bekasi 2011

Kejuaraan Taekwondo Antar Pelajar SD - SMP - SMA se Kota Bekasi 2011

Pengcab Taekwondo Kota Bekasi menggelar kejuaraan taekwondo tingkat pelajar yaitu SD, SMP, SMA tingkat Kota Bekasi, kejuaraan taekwondo tersebut berlangsung di (GOR) Kota Bekasi, kejuaraan taekwondo tingkat pelajar tersebut dijadwalkan berlangsung selama dua hari, yaitu tanggal 5-6 Nopember 2010.

Kejuaraan ytaekwondo tingkat pelajar tersebut diikuti oleh 27 sekolah yang tersebar di berbagai kota bekasi, dibuka secara resmi oleh Plh Sekda Kota Bekasi Ir H Dudy Setia Budhi, MM, yang dalam kesempatan tersebut didampingi Kepala Dinas Pemuda, Olah Raga, Kebudayaan dan Kepariwisataan Drs Alexander Zulkarnaen, dan Direktur RSUD Kota Bekasi dr Iman selaku Pengurus Taekwondo Kota Bekasi.

Taekwondo merupakan salah satu cabang olah raga bela diri, taekwondo merupakan salah satu sarana untuk membangun suatu karakter bangsa dan mempunyai peranan yang sangat strategis untuk membentuk karakter masyarakat yang sehat, dan sejalan dengan visi Kota Bekasi Cerdas, Sehat dan Ihsan.

kejuaraan taekwondo kota bekasi ini juga betujuan untuk mencari bibit bibit atlet taekwondo yang berprestasi sehingga diharapkan untuk kedepannya atlet taekwondo yang berprestasi tersebut dapat membawa nama harum kota bekasi.

pembinaan prestasi taekwondo hendak nya dibina sejak dini, yaitu pada usia pelajar. karena pada usia ini merupakan usia yang cukup potensial, dan selain itu juga untuk menghindari pengaruh negatif dari pergaulan yang bebas, pengaruh narkoba dan obat-obatan.

1 komentar:

  1. KEJUARAAN INVITSASI BUDILUHUR CUP 6 ON FEBRUARI 2013
    info lebih lanjut hub 087881444035 / 08988750674

    BalasHapus