TNI Kirim Atlet Taekwondo ke Kejuaraan People’s Army Open Taekwondo Championship
Tentara Nasional Indonesia dalam waktu dekat akan segera mengirimkan 17 orang atlet Taekwondo untuk ikut serta dalam Vietnam People’s Army Open Taekwondo Championship yang akan berlangsung di Vietnam.
dalam Kejuaraan taekwondo ini adalah agenda tahunan olahraga prestasi Angkatan Bersenjata Vietnam yang mempunyai 3 kepentingan, yaitu yang pertama, kegiatan tahunan berjalan (day run) sebagai laporan keanggotan Vietnam yang dituangkan dalam bentuk pengisian situs atau website CISM, kemudian yang kedua adalah untuk meningkatkan hubungan antar atlet Angkatan Bersenjata di kawasan Asean dan Asia, ketiga merupakan kegiatan persiapan dan uji coba venues dalam rangka Vietnam sebagai tuan rumah single event Kejuaraan Dunia Militer Taekwondo CISM (CISM World Military Taekwondo Championship) pada 11- 20 Agustus 2012 di Vietnam.
Dan untuk mencapai tujuan itu maka Vietnam melalui Perwakilan Militer mengundang negara-negara Asean dan beberapa negara Asia. Keikutsertaan Tentara Nasional Indonesia adalah respon atas dasar undangan pada kejuaraan tersebut dimana hal tersebut merupakan peluang dalam rangka pertama dapat meningkatkan hubungan bilateral antara negara Indonesia dengan Vietnam dan multilateral dalam konteks Friendship through sport and game for peace, kemudian selanjutnya adalah sebagai tolak ukur kapasitas dan kapabilitas atlet Taekwondo yang dimiliki Tentara Nasional Indonesia,dan juga sebagai persiapan kemungkinan keikutsertaan Tentara Nasional Indonesia pada kejuaraan taekwondo CISM World Military Taekwondo Championship 2012 di Vietnam.
Pada kejuaraan taekwondo kali ini, Delegasi TNI dipimpin langsung oleh Kolonel Mar Bambang Sutrisno. kelas pertandingan yang akan diturunkan oleh kontingen TNI terbagi menjadi 2 kelas yaitu untuk kategori putra (Kelas 54-59 kg, kelas 58-63 kg, kelas 63-68 kg dan kelas 68 -74 kg)sedangkan untuk kategori putri yaitu (kelas 49-53 kg dan kelas 53-57 kg). Kejuaraan Vietnam People’s Army Open Taekwondo Championship akan dimulai pada 8 s.d. 13 Desember 2011.
tujuan pengiriman atlet taekwondo dalam event tersebut adalah pada aspek strategi dapat diarahkan untuk menjaring pemenang dalam setiap kelas yang dipertandingkan. kemudian juga diharapkan dapat memberikan penambahan pengalaman bertanding dalam lingkup internasional kepada atlet taekwondo TNI.
0 komentar:
Posting Komentar