Berita Terbaru
Loading...
Jumat, 01 Juni 2012

Taekwondo Indonesia Berhasil Menggapai Prestasi Dunia

Taekwondo Indonesia Berhasil Menggapai Prestasi Dunia

Team Taekwondo Pelatnas Indonesia berhasil mempersembahkan 1 medali perak dan 1 perunggu kepada Indonesia dalam 12­th World University Taekwondo Championship, yang berlangsung di Poecheon, Korea pada tanggal 25 – 30 Mei 2012.

Medali perak dipersembahkan oleh taekwondoin Ahmad Nabil yang turun dikelas Fin Male under 54 Kg. Sementara Perunggu dipersembahkan di nomor Pomsae (jurus) beregu putra atas nama Maulana Haidir, Muhammad Fazza dan Sofiyudin. Dalam kejuaraan tersebut, Indonesia mengirimkan 9 atlit nasional, terdiri dari 5 atlit kyourugi dan 4 atlit poomsae.

keberhasilan Team taekwondo Indonesia mempersembahkan medali di kejuaraan tersebut, tidak terlepas dari polesan tangan dingin pelatih asal Korea Selatan Lee Duk Hwi dan Shin Seung Jun. Kedua pelatih tersebut bersama pelatih nasional lainnya menggembleng para atlet dengan keras dan penuh disiplin dalam pelatnas Garuda Emas 2012.  

0 komentar:

Posting Komentar