Berita Terbaru
Loading...
Minggu, 07 Oktober 2012

PBTI Menargetkan Raih 2 Emas Dalam Kejuaraan Dunia Taekwondo di Korea

PBTI Menargetkan Raih 2 Emas Dalam Kejuaraan Dunia Taekwondo di Korea
Indonesia akan mengirimkan13 taekwondoin andalannya ke Kejuaraan Dunia Taekwondo yang akan diselenggarakan di Guanjeo, Korea Selatan pada 25-30 Oktober mendatang.PBTI memasang target untuk bisa meraih sedikitnya dua medali emas pada kejuaraan dunia tersebut.Sebelum berangkat ke Korea, sebagian kontingen taekwondoin tersebut memperlihatkan atraksi pomsae saat pameran Korea-Indonesia Week di Mal Taman Anggrek Jakarta, Sabtu petang. Atraksi pomsae atau peragaan jurus taekwondo oleh para atlet taekwondoin Pelatnastersebut tidak kalah dengan kemampuan atlet kelas dunia. Tim demo atraksi poomsae Pelatnas ini terdiri dari Rizal Darmawan, Maulana, Sofiudin,Devia dan Mohamad Faza.Tim Taekwondoin Pelatnas ini berhasil meraih juara tiga dalam kejuaraan 12th World University Taekwondo Championship di Poecheon, Korea pada 25-30 Mei silam. Penguasaan poomsae  atlet taekwondoin pelatnas tersebut, hampir menyamai penampilan tim WTF.Sekjen PB TI, Dirk Richard menyatakan bahwa penampilan atlet taekwondoin nasional dalam atraksi tersebut merupakan bagian dari pembinaan simultan yang kini terus dilakukan PB TI.Saat ini Tim pelatnas tersebut dilatih oleh salah satu pelatih terbaik dunia yang berasal dari korea yakni Sin Seung Jun. "Dengan tampilnya tim kita bersama dengan tim demonstrasi WTF, diharapkan dapat mendorong kepercayaan diri atlet nasional. Kemampuan kita tidak kalah dengan mereka. Terbukti dalam demo tersebut, atlet kita mampu mengimbangi dengan baik peragaan jurus bersama tim kaliber dunia," ujar Richard.

0 komentar:

Posting Komentar