Berita Terbaru
Loading...
Jumat, 24 Agustus 2012

Taekwondoin Jawa Tengah Target Raih 5 Emas PON

Taekwondoin Jawa Tengah Target Raih 5 Emas PON

Taekwondoin Jawa Tengah Target Raih 5 Emas PON

Kontingen taekwondo Jawa tengah mempunyai peluang yang besar untuk dapat meraih 5 medali emas dalam PON 2012 yang akan diadakan di Riau, September. 

Taekwondo Jawa teng merupakan 3 tim terbaik yang ada di Tanah Air. Hasil itu bisa dilihat di Pra-PON kemarin, dimana taekwondoin Lukman Hakim dan kawan kawan bisa meraih 2 medali emas dan 6 perak dan 4 perunggu dan menempati peringkat ke 3, dimana peringkat pertama diduduki oleh jawa barat dan peringkat kedua ditempati oleh DKI Jakarta.

Lukman Hakim yang turun di kelas -87kg dan Ong Stevanus di kelas -58kg yang masing-masing menjadi juara di Pra-PON kembali diprediksi menyabet medali emas saat turun di Riau nanti. Tiga emas lainnya, akan dibebankan kepada enam peraih medali perak Pra-PON, diantaranya seperti Vony Dian dan Iqsan Syaiful.

Dalam PON mendatang team taekwondo jateng harus memperhatikan strategi yang baik dikarenakan “Mulai tahun ini, penilaian taekwondo di PON akan menggunakan body protector electronic.

Adaptasi penggunaan body protector electronic telah dilakukan taekwondoin Jateng sejak awal tahun. Persiapan yang dilakukan Lukman Hakim dan kawan kawan terbilang matang, hal itu dikarenakan mereka langsung menggeber training camp di Korea Selatan selama tiga bulan sejak Juni lalu.

0 komentar:

Posting Komentar