Wow! Dede Yusuf Berlatih Tanding Melawan Atlet Taekwondo Jabar
Halaman rumah dinas Wagub Jabar Dede
Yusuf yang berlokasi di Jalan Dago dihiburkan dengan aksi Dede bertarung dengan beberapa atlet taekwondo andalan asal Jabar yang akan
berlaga di Pekan Olahraga Nasional XVIII di Riau mendatang.
Ketika habis memberikan pengarahan kepada para atlet taekwondo jabar, Dede Yusuf yang sudah
mengenakan dobok taekwondo menantang para atlet taekwondo untuk bertarung
melawannya. Spontan saja, para atlet taekwondo kelihatan sungkan karena yang dihadapi oleh mereka
adalah wakil gubenur.
Dede Yusuf pun beberapa kali memperlihatkan beberapa jurus baik menyerang maupun bertahan
yang masih bisa diperlihatkannya. Namun beberapa atlet taekwondo yang bertarung melawan Dede Yusuf kelihatan kikuk. Dede Yusuf sendiri selain menjabat wakil gubenur dia juga merupakan mantan atlet taekwondo yang memegang sabuk hitam.
Setelah bertarung dan memberikan pengarahan kepada para atlet taekwondo jabar yang akan berlaga pada PON mendatang, Dede Yusuf terlihat berkeringat cukup
banyak. Bahkan ketika diwawancara ia terlihat ngos-ngosan saat menjawab
pertanyaan wartawan. Setelah Dede melanjutkan kegiatan dengan menjamu
para atlet makan bersama. "Ayo, kita perbaikan gizi," tutur Dede yang
disambut tawa para atlet.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar