Rabu, 29 Agustus 2012

Taekwondoin Master Azhari Peraih Medali Emas Hanmadang 2012

Taekwondoin  Master Azhari Peraih Medali Emas Hanmadang 2012

Selamat untuk Master Azhari dari Indonesia
Master Azhari berhasil Mendapatkan Medali Emas pada kejuaraan Taekwondo Hanmadang 2012, dimana dalam kejuaraan tersebut Master Azhari trun di kategori Master Foot Breakin.


Miranda Vera Pemegang Sabuk Hitam Taekwondo

Miranda Vera Pemegang Sabuk Hitam Taekwondo

Miranda Vera adalah seorang taekwondoin putri pemegang sabuk hitam. Miranda Vera yang mempunyai paras yang cantik rupanya mengantarkan Vera, sapaan akrabnya menjadi bintang sinetron daripada menjadi guru bela diri taekwondo.


Minggu, 26 Agustus 2012

Taekwondoin DIY Masih Keteteran dengan Penggunaan Body Protector Elektrik

Taekwondoin DIY Masih Keteteran dengan Penggunaan Body Protector Elektrik

walaupun sudah mulai bisa beradaptasi dengan Hugo / body protector elektrik, namun tim taekwondo DIY yang dipersiapkan untuk PON 2012 mendatang masih keteteran dengan alat body protector elektrik tersebut.

Tim taekwondo DIY masih butuh penyesuaian dengan penggunaan alat body protector elektrik ini. Karena kami baru mencoba alat ini kira-kira satu bulan dan kami akan memaksimalkan waktu yang tersisa,” ungkap pelatih taekwondo DIY, Huhu Martono.

Pelatih menginstruksikan kepada atletnya setiap kali latihan untuk merasakan setiap tendangan mereka dan tidak asal menendang. Hal itu bertujuan agar setiap taekwondoin merasakan serangan seperti apa yang tepat sasaran sensor dan yang menghasilkan poin.

“Dari semua atlet taekwonbdo kami, hanya Lia Karina Mansur yang sudah terbiasa dengan penggunaan hugo electric ini, hal itu dikarenakan Lia sempat jadi atlet Pelatnas. Bahkan 2 atlet taekwondo kami yang kami kirim ke Taiwan dua bulan juga keteteran,” imbuh Huhu.

2 taekwondoin yang dikirim ke Taiwan tersebut adalah Fitriana Mansur dan Fisna Deska yang berlatih selama 2 bulan di Taiwan serta mengikuti event Taiwan Open.  



sumber: http://www.solopos.com/2012/olahraga/taekwondoin-diy-masih-keteteran-322054



Sabtu, 25 Agustus 2012

Jual Baju Taekwondo Adidas

Jual Baju Taekwondo Adidas

Jika Anda mencari informasi mengenai baju taekwondo adidas, maka di blog kami ini  menyediakan online shop dimana anda bisa memesan baju taekwondo adidas yang kami sediakan. produk baju taekwondo adidas yang kami sediakan merupakan produk asli dan impor. untuk lebih detailnya kami berikut macam macam / jenis produk baju taekwondo adidas

1. BAJU TAEKWONDO ADIDAS ADICHAMP UNIFORM

2. BAJU TAEKWONDO ADIDAS GRAND MASTER
 3. BAJU TAEKWONDO ADIDAS FIGHTER

Itulah tadi macam macam jenis dari baju taekwondo adidas, anda bisa memesannya secara online disini. untuk informasi harga dan bagaimana cara pemesanannya silahkan untuk meng KLIK DISINI.

Jumat, 24 Agustus 2012

Video Kejuaraan Taekwondo Dunia 2012

Video Kejuaraan Taekwondo Dunia 2012

 

Video berikut ini diambil langsung pada kejuaraan olimpiade 2012 yang berlangsung di London. berisi cuplikan para atlet taekwondo kyorugi saat bertanding. langsung saja simak videonya berikut ini.

Video Keren Taekwondo Olympics 2012

Video Keren Taekwondo Olympics 2012

 

Ingin menyaksikan Video Keren Taekwondo Olympics 2012? jika anda tidak bisa menyaksikan kejuaraan taekwondo Olimpiade london 2012 tidak perlu khawatir karena disini akan saya berikan video keren olimpiade cabang taekwondo 2012 yang berlangsung di London kemarin. Langsung saja simak Videonya berikut ini.


Taekwondoin Jawa Tengah Target Raih 5 Emas PON

Taekwondoin Jawa Tengah Target Raih 5 Emas PON

Kontingen taekwondo Jawa tengah mempunyai peluang yang besar untuk dapat meraih 5 medali emas dalam PON 2012 yang akan diadakan di Riau, September. 

Taekwondo Jawa teng merupakan 3 tim terbaik yang ada di Tanah Air. Hasil itu bisa dilihat di Pra-PON kemarin, dimana taekwondoin Lukman Hakim dan kawan kawan bisa meraih 2 medali emas dan 6 perak dan 4 perunggu dan menempati peringkat ke 3, dimana peringkat pertama diduduki oleh jawa barat dan peringkat kedua ditempati oleh DKI Jakarta.

Lukman Hakim yang turun di kelas -87kg dan Ong Stevanus di kelas -58kg yang masing-masing menjadi juara di Pra-PON kembali diprediksi menyabet medali emas saat turun di Riau nanti. Tiga emas lainnya, akan dibebankan kepada enam peraih medali perak Pra-PON, diantaranya seperti Vony Dian dan Iqsan Syaiful.

Dalam PON mendatang team taekwondo jateng harus memperhatikan strategi yang baik dikarenakan “Mulai tahun ini, penilaian taekwondo di PON akan menggunakan body protector electronic.

Adaptasi penggunaan body protector electronic telah dilakukan taekwondoin Jateng sejak awal tahun. Persiapan yang dilakukan Lukman Hakim dan kawan kawan terbilang matang, hal itu dikarenakan mereka langsung menggeber training camp di Korea Selatan selama tiga bulan sejak Juni lalu.

Rabu, 22 Agustus 2012

Kejuaraan Taekwondo EFT-X QPI Open I 2012 Piala Walikota Kota Sukabumi

Kejuaraan Taekwondo EFT-X QPI Open I 2012 Piala Walikota Kota Sukabumi

Taekwondo sukabumi akan mengadakan kejuaraan taekwondo se jawa barat yang memperebutkan piala walikota kota sukabumi Oleh karena itu panitia pelaksana Kejuaraan Taekwondo Kota Sukabumi  mengundang Sekolah/Klub/Unit Taekwondo se-Jawa barat dan sekitarnya untuk dapat berpartisipasi dengan mengirimkan atlet-atletnya taekwondo nya pada kejuaraan ini.

Kejuaraan taekwondo EFTX-X QPI sendiri akan diadakan pada hari sabtu dan minggu tanggal 20 sampai 21 oktober 2012 bertempat di GOR Surya Kencana Kota Sukabumi.

Ketentuan teknis dan persyaratan kejuaraan dapat anda download pada link disini Download


Koleksi Foto Jade Jones Peraih Medali Emas Taekwondo Olimpiade London 2012

Koleksi Foto Jade Jones Peraih Medali Emas Taekwondo Olimpiade London 2012

Berikut Ini adalah beberapa koleksi foto dari juara dunia atlet taekwondo yang bernama lengkap Jade Jones. Jade Jones merupakan atlet taekwondoin putri yang masih berusia 19 tahun. meskipun masih berusia 19 tahun namun dia berhasil menyumbangkan medali emas bagi kaum muda Britania Raya.

Medali Emas Jones itu jadi yang petama bagi Britania dari taekwondo. Di final kelas -57 kg, ia pecundangi juara dunia Hou Yuzhuo  (China).


Taekwondoin Solo Jalani Latihan Pemantapan Hadapi POPDA SMA

Taekwondoin Solo Jalani Latihan Pemantapan Hadapi POPDA SMA

Sejumlah Atlet taekwondo tingkat pelajar SMA di Kota Solo akan menjalani latihan pemusatan mulai akhir pekan mendatang. Tujuan diadakan pemusatan latian taekwondo adalah untuk persiapan guna menghadapi Popda SMA Jateng, yang akan dilaksanakan pada hari Senin-Selasa tanggal 27-28 agustus 2012.

Pelatih Taekwondo Solo bernama Ali Shollikin mengatakan atlet taekwondo Solo yang dipersiapkan di ajang Popda itu memperoleh jatah libur selama satu pekan selama momentum Lebaran. Tujuan latihan bagi atlet taekwondo solo adalah agar mematangkan materi, baik fisik, teknik dan mental.

Dalam POPDA SMA 2012 jawa tengah tim taekwondo solo berharap target tetap meraih juara I.

Senin, 20 Agustus 2012

Taekwondo Sumatera Barat Siapkan Program Jangka Panjang

Taekwondo Sumatera Barat Siapkan Program Jangka Panjang

Pengurus Provinsi Taekwondo Indonesia (Pengprov TI) Sumbar mempunyai Program pembinaan jangka panjan. Diharapkan kedepannya program ini mampu mere­dam perkembangan taekwondo Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Timur dan DKI yang kini merajai arena taekwondo di Indonesia.

Pembinaan jangka panjang ini diharapkan mampu mengantarkan para atlet taekwondo Sumatera barat menuju ke arena Pelatihan nasional / pelatnas yang akan diper­siap­kan untuk membela nama indonesia di event2 kejuaraan interna­sional, misalnya  SEA Games, ataupun kejuaraan dunia taekwondo.

Taekwondoin sumatera barat Delfa Rizki adalah  andalan Sumatera Barat karena dia me­miliki potensi yang besar dan juga dia masih memiliki usia yang sangat muda.

Pengurus provinsi Taekwondo Indonesia Sumatera barat kini juga memiliki atlet taekwondo andalan lain yaitu Fitria Handayani. Fitria berhasil meraih satu medali emas pada ajang PON Riau kemarin. namun, Fitria ini tengah dibalut cedera hamstring. “semoga menjelang PON nantinya kondisinya bisa pulih.

Sistem Penilaian Point pada Kejuaraan Taekwondo Olimpiade 2012

Sistem Penilaian Point pada Kejuaraan Taekwondo Olimpiade 2012

Berikut ini adalah sitem penilaian point pada kejuaraan kyorugi di olimpiade london 2012, ada perubahan sistem penilaian point dalam kejuaraan taekwondo olimpiade 2012 dibandingkan pada olimpiade 2004 khususnya di cabang beladiri taekwondo kelas kyorugi. untuk lebih jelasnya akan saya berikan penjelasan lewat gambar berikut ini.


Dobok Taekwondo Maestro Terbaru 2012

Dobok Taekwondo Maestro Terbaru 2012

Jika anda mencari informasi mengenai dobok taekwondo Maestro terbaru beserta harganya, maka berikut ini saya akan memberikan informasi mengenai dobok taekwondo merek Maestro terbaru. dobok taekwondo Maestro terbaru bisa anda pesan juga di website ini, karena kami menyediakan dobok taekwondo Maestro terbaru yang bisa anda pesan secara Online. untuk informasi lebih jelas silahkan untuk meng klik link Disini 

Dobok Taekwondo Maestro Classic

Dobok Taekwondo Empro Terbaru 2012

 Dobok Taekwondo Empro Terbaru 2012

Jika anda mencari informasi mengenai dobok taekwondo empro terbaru beserta harganya, maka berikut ini saya akan memberikan informasi mengenai dobok taekwondo empro terbaru. dobok taekwondo empro terbaru bisa anda pesan juga di website ini, karena kami menyediakan dobok taekwondo empro terbaru yang bisa anda pesan secara Online. untuk informasi lebih jelas silahkan untuk meng klik link Disini
Dobok Taekwondo Empro Kerah Putih
Dobok Taekwondo Empro Kerah Hitam

Minggu, 19 Agustus 2012

Taekwondo Center Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1433

Taekwondo Center Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1433


Kepada seluruh  Pengurus/Senior/ Pelatih/ Wasit/Atlit Taekwondo Indonesia yg merayakan Lebaran, kami dari Admin Taekwondo Center Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1433 H. Mohon maaf lahir & bathin. Taqobalallahu Minna Wa Minkum. Semoga kita semua bisa bertemu Bulan Ramadan tahun depan. Amien

Yang perlu persiapkan bagi taekwondo pemula agar dapat mengikuti pertandingan taekwondo

Yang perlu persiapkan bagi taekwondo pemula agar dapat mengikuti pertandingan taekwondo.

Bagi anda yang masih pemula di olah raga beladiri taekwondo, akan tetapi anda berharap kelak saya dapat mengikuti pertandingan taekwondo dan juga ingin mendapat prestasi di taekwondo.Anda pasti bisa meraihkan, akan tetapi semua itu membutuhkan usaha yag keras, berikut ini ada beberapa hal yang perlu anda persiapkan jika anda ingin mengikuti pertandingan taekwondo.

Yang terutama adalah  Mental bertanding.
Yang kedua tentu adalah latihan teknik, baik itu tehnik menendang, sparring , tehnik bertanding.
Yang ketiga fisik dan stamina.

semoga tips ini bisa membantu. Salam taekwondo.

Sabtu, 18 Agustus 2012

Empat Atlet Taekwondo NTT Siap Tanding Pada PON 2012

Empat Atlet Taekwondo NTT Siap Tanding Pada PON 2012


Sebanyak 4 atlet taekwondo yang berasal dari NTT, yakni Jason de Hornai, Hary Daniel, Agus Sentono dan Michael Papa yang kini sedang fokus menjalani pemusatan latihan taekwondo di YUTI  yang berada di  Jakarta, mereka para atlet taekwondo saat ini tengah menjalani tahap latihan pra kompetisi.

dilihat dari segi kemampuan fisik para atlet taekwondo mereka, walaupun selama berlatih Jakarta tidak ada porsi latihan fisik yang dilakukan secara khusus, akan tetapi kemampuan fisik para atlet taekwondo tersebut mengalami peningkatan.

Porsi latihan yang dijalani para atlet taekwondo tersebut di Jakarta terbilang sangat berat, sehingga secara tidak langsung ikut mendongkrak kemampuan fisik mereka.

Saat ini keempat atlet taekwondo tersebut sedang menjalani tahapan latihan pra kompetisi, hal itu untuk menyiapkan mereka berlaga di kompetisi esungguhnya pada PON XVIII nanti.

Atlet taekwondo NTT  Jason dan Agus yang menjalani try out dengan mengikuti kejuaraan taekwondo di Thailand, dimana hasil yang di dapat terbilang memuaskan yaitu Jason mampu meraih emas, sedangkan Agus merebut medali perunggu.


Dengan mengirimkan 4 atlet taekwondo ini, kita dari NTT mengharapkan taekwondo bisa menyumbang satu medali emas bagi kontingen NTT

Jumat, 17 Agustus 2012

Banten akan Gelar Kejuaraan Taekwondo Junior

Banten akan Gelar Kejuaraan Taekwondo Junior

Pembinaan cabang olah raga beladiri taekwondo di Banten patut dibanggakan. Hal tersebut dikarenakan  Banten dalam perkembangannya telah memiliki banyak atlet taekwondoin yang handal dan diprediksi mampu jadi salah satu kekuatan taekwondo nasional di masa yang akan datang.

Ketua Umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia Letjen TNI Marciano Norman pada saat pelantikan Pengurus Provinsi Taekwondo Banten di kantor Badan Intelijen Nasional (BIN) pada Rabu tanggal 2 mei 2012 lalu mengatakan, dimassa datang kekuatan Banten diprediksi akan menyaingi DKI Jakarta. Hal itu bisa terlihat karena Banten kerap berprestasi dibeberapa kejuaraan taekwondo di tingkat nasional baik open tournament maupun kejuaraan resmi yang diadakan oleh PBTI.

Banten sendiri dalam usahanya untuk meningkatkan prestasi di taekwondo akan terus melakukan regenerasi salah satunya yaitu dengan rutin menggelar kejuaraan taekwondo tingkat junior. Tujuan diadakan kejuaraan rutin taekwondo tingkat junior ini adalah agar pengurus bisa melihat sampai sejauh mana perkembangan taekwondoin di Banten.

Taekwondoin Fransisca Valentina Siap Membela Jawa tengah Pada PON di Riau

Taekwondoin Fransisca Valentina Siap Membela Jawa tengah Pada PON di Riau


Kondisi Fransica Valentina yang juga sebagai atlet taekwondo peraih medali emas SEA Games 2011 kemarin baru mencapai 90%, hal itu disebabkan akibat cedera saat tampil pada pesta olahraga multievent antarnegara Asia Tenggara beberapa waktu lalu.

Kondisi Sisca sekarang baru 90% akan tetapi  Sisca siap membela Jawa tengah pada PON di Riau mendatang dan bisa benar-benar pulih.


Pada PON XVIII yang akan diadakan di Riau mendatang, Kontingen dari Jawa Tengah menyiapkan 13 atlet taekwondo yang terdiri dari 11 atlet turun pada nomor tanding dan dua atlet tampil pada nomor poomsae.

Atlet taekwondo yang turun pada nomor Kyorugi/ perkelahian adalah Ong Stevanus (kelas fly), Taufik Fajar (bantam), Iqsan Saiful (feather), Yekti Lingga (welter), dan Lukman (Middle) untuk putra.

Untuk team taekwondoin putri atlet jawa tengah yang turun pada PON di Riau mendatang adalah  Fransisca Valentina (kelas fin), Adelina Qistin (fly), Dewi Puspitasari (bantam), Voni Dian (feather), Rosita Dewi (Light), dan Indah Nur Anisa (middle), sedangkan untuk nomor poomsae adalah Adrian Septiaji dan Lestira Draningsati.

Kamis, 16 Agustus 2012

Jual Sabuk Taekwondo

Jual Sabuk Taekwondo


Kami menyediakan sabuk taekwondo bagi anda para taekwondoin para sabum ( pemegang sabuk hitam). sabuk taekwondo yang kami sediakan mempunyai kualitas yang bagus dan merupakan produk impor dari korea dengan berbagai merek. antara lain adalah Merek ADIDAS, MOOTO. untuk lebih detail mengenai diskripsi produk sabuk taekwondo kami dan harga nya, silahkan untuk meng KLIK LINK DISINI.

Harga Dobok Taekwondo

Harga Dobok Taekwondo


Kami menyediakan bagi anda taekwondoin baik pemula maupun yang sudah senior di taekwondo mengenai info harga dobok taekwondo / seragam taekwondo. Dobok taekwondo yang kami sediakan ada yang impor dari korea dengan berbagai merek seperti Dobok ADIDAS, NIKE, MOOTO. kami juga menyediakan dobok untuk taekwondoin pemula dengan berbagai merek seperti Dobok EMPRO, Dobok Maestro, Dobok MOKS. untuk lebih detail mengenai diskripsi produk dobok taekwondo, dan harga dobok taekwondo silahkan untuk meng Klik Link DISINI.

Jual Sepatu Taekwondo Adidas Ultra

Jual Sepatu Taekwondo Adidas Ultra
Kami menyediakan peralatan taekwondo lengkap, disini juga tersedia Sepatu Taekwondo Adidas Ultra, berikut ini adalah beberapa contoh gambar/ image sepatu adidas taekwondo ultra.



Anda dapat memesan Sepatu Adidas Taekwondo Ultra di Toko online kami. untuk informasi lebih jelas mengenai harga dan macam-macam produk peralatan taekwondo yang kami sediakan, silahkan untuk Klik Disini. 




Selasa, 14 Agustus 2012

Tips Mengatasi Pegal-Pegal Saat Awal Berlatih Taekwondo

Tips Mengatasi Pegal-Pegal Saat Awal Berlatih Taekwondo

Bagi anda pemula saat berlatih taekwondo, pasti pernah mengalami badan dan otot pegel2 dan terasa ngilu setelah latihan dan akan hilang 2-3 hari kemudian. kenapa bisa demikian? Itu dikarenakan otot kita belum biasa dan sedang tahap menyesuaikan sewaktu awal berlatih taekwondo. Oleh karena itu baiknya tetap latihan secara rutin sehingga nantinya setelah terbiasa otot akan terbiasa

Nah berikut ini ada beberapa tips bagaimana mengatasi pegal-pegal saat awal berlatih taekwondo

1. Lakukanlah pemanasan dengan sungguh sungguh sebelum mulai latihan
2. Sewaktu Melakukan latihan biasakan bergerak sesuai alur mekanika gerak tubuh
3. jangan terlalu memaksakan penarikan otot secara berlebihan dan mendadak, misalnya kalau latihan split jika selangkangan sudah terasa tidak nyaman jangan terus dipaksakan ditekan kebawah, cukup ditahan pada posisi tidak nyaman tersebut, jika sudah mulai terbiasa baru boleh ditekan kebawah perlahan lagi. PS: bedakan antara rasa tidak nyaman dan sakit
4. setelah melakukan latihan taekwondo biasakan untuk melakukan pendinginan
5. beristirahat yang cukup dan makan makanan bergizi untuk membantu pemulihan otot otot tubuh.

Itulah sedikit tips bagaimana mengatasi pegal-pegal saat awal berlatih taekwondo. semoga bermamfaat. thanks.


source: http://www.kaskus.co.id/showpost.php?p=456824155&postcount=6291

Perolehan Medali cabang Taekwondo Olimpiade London 2012

Perolehan Medali cabang Taekwondo Olimpiade London 2012

Berikut ini adalah info lengkap mengenai Perolehan Medali cabang Taekwondo Olimpiade London 2012. dimana dalam hasil perolehan medali ternyata korea tidak lagi mendominasi perolehan medali. peringkat pertama berhasil diraih oleh Spanyol. Selamat untuk Spanyol.


Koleksi Foto Olimpiade Taekwondo London 2012

Koleksi Foto Olimpiade Taekwondo London 2012

berikut ini adalah kumpulan foto para atlet taekwondo olimpiade london 2012 yang berhasil di abadikan. baik itu moment sewaktu merayakan kemenangan sang atlet taekwondo, maupun ada pula moment tendangan keren atlet taekwondo yang berhasil tertangkap kamera. langsung saja simak koleksi foto Olimpiade London 2012.


Senin, 13 Agustus 2012

Kompetisi SD - SMP - SMA - UNIVERSITAS Se Jabodetabek

Kompetisi SD - SMP - SMA - UNIVERSITAS Se Jabodetabek

Yth Seluruh Taekwondoin Indonesia, Kami mengundang Untuk berpartisipasi dalam acara :
 

Acara spesial display mengenei Kepelatihan, Teknologi Olahraga, Metode metode latihan dan lainnya mengenai Olahraga Prestasi.

Datang dan saksikan, "PERTAMA DI INDONESIA"


Tanggal 9 - 12 Oktober 2012. Bertempat di Gor Kec Pulo Gadung Jalan Pemuda. 

Contact person : 08989194422 = Akbar
                            08568207126 = Andi

 

Thailand Raih Medali Perunggu Cabang Taekwondo Olimpiade London 2012

Thailand Raih Medali Perunggu Cabang Taekwondo Olimpiade London 2012

Chanatip Sonkham Taekwondoin Thailand berhasil membawa pulang medali perunggu di  kelas layang under 49 kg pada kejuaraan multi event Olimpiade London 2012 kemarin.

Sedangkan Juara pertama yang juga peraih Medali emas diraih atlet taekwondoin  China, Wu Jingyu, setelah di babak final dia berhsil mengalahkan taewkwondoin Brigitte Yague Enrique dari Spanyol. 

Wu sendiri adalah juara bertahan Olimpiade Beijing 2008 silam, wu berhasil mengalahkan lawannya setelah berhasil  melakukan tendangan menyamping ke arah dada dan kepala dan mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 8-1.

Taekwondoin China Wu Jingyu Raih Emas Cabang Taekwondo kelas 49kg putri

Taekwondoin China Wu Jingyu Raih Emas Cabang Taekwondo kelas 49kg putri

Taekwondoin China Wu Jingyu berhasil mempertahankan medali emas pada Olimpiade yang diraihnya empat tahun silam di Beijing, dia berhasil tampil dominan pada final cabang Taekwondo kelas 49kg putri di ExCel Arena, Kamis tanggal 9 agustus 2012 pagi WIB.

Wu Jingyu yang juga sebagai Juara dunia dua kali ini berhasil mengendalikan pertandingan final yang mempertemukan dirinya dengan juara dunia tiga kali champion Brigitte Yague dari Spanyol.

Wu berhaisl meraih medali emas setelah berhasil menang telak dengan skore nilai 8-1 atas Yague.

sedangkan medali perunggu berhasil diraih oleh taekwondoin Chanatip Sonkham dan Lucija Zaninovi.



Crismanich Taekwondoin Argentina raih emas 80kg pada Olimpiade 2012

Crismanich Taekwondoin Argentina raih emas 80kg pada Olimpiade 2012

Atlet Taekwondoin Putra Argentina, Sebastian Eduardo Crismanich telah berhasil menyumbangkan medali emas pada negaranya di cabang olahraga Taekwondo  kelas -80kg Olimpiade London 2012.

Pada laga puncak /  final, Crismanich berhasil mengalahkan taekwondin spanyol Nicolas Garcia Hemme dengan skor nilai tipis 1-0. Kemenangan tersebut diperoleh Crismanich lewat satu kali tendangan pada ronde ketiga.

Jumat, 10 Agustus 2012

Video Pertandingan Olimpiade Taekwondo London Final 2012

Video Pertandingan Olimpiade Taekwondo London Final 2012

langsung saja saya akan memberikan info terkini olimpiade taekwondo london 2012 dimana pada kali ini akan saya berikan video final taekwondo kelas under 68 KG putra antara taekwondoin Iran berhadapan dengan Taekwondoin Turki. langsung saja simak videonya berikut ini.


Hasil Pertandingan Taekwondo Olimpiade London 2012 Hari ke-2

Hasil Pertandingan Taekwondo Olimpiade London 2012 Hari ke-2

Berikut ini adalah info taekwondo terkini olimpiade taekwondo london 2012, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan info mengenai hasil pertandingan taekwondo olimpiade london 2012 pada hari kedua.  dimana pada hari kedua di pertandingan 2 kelas yaitu Kelas under 68 Kg Putra dan kelas under 57 putri.

Berikut ini hasil nya:

Kelas -68 kg Putra
1. Servet Tazegul (TURKEY)
2. Mohammad Bagheri Motamed (IRAN)
3. Terrence Jennings (USA)
4. Rohullah Nikpai (AFGHANISTAN)

Kelas -57 kg Putri
1. Jade Jones (GREAT BRITAIN)
2. Yuzhuo Hou (CHINA)
3. Marlene Harnois (FRANCE)
4. Li Cheng Tseng (CHINESE TAIPEI)

Hasil Pertandingan Taekwondo Olimpiade London 2012 Hari ke-1

Hasil Pertandingan Taekwondo Olimpiade London 2012 Hari ke-1

Berikut ini adalah hasil pertandingan taekwondo olimpiade london 2012 pada hari pertama, dimana pada hari pertama dipertandingkan 2 kelas yaitu Under 58 Kg Putra dan kelas under 49 Kg putri.



berikut hasil pertandingan untuk kelas - 58 Kg Putra
1. Joel Gonzalez Bonilla (SPAIN)
2. Lee DaeHoon (KOREA)
3. Alexey Denisenko (RUSSIA)
4. Munoz Oviedo (COLOMBIA)

pertandingan kelas -49 Kg Putri

1. Wu Jing Yu (CHINA)
2. Brigitte Yagüe Enrique (SPAIN)
3. Chanatip Sonkham (THAILAND)
4. Lucija Zaninovic (CROATIA)

Jade Jones Taekwondoin Inggris Peraih Medali Emas Olimpiade London 2012


Jade Jones Taekwondoin Inggris Peraih Medali Emas Olimpiade London 2012

Jade Jones berhasil meraih medali emas setelah mengalahkan atlet taekwondoin dari China Hou Yuzhuo di pertandingan final dimana dia turun di kelas bulu putri pada Olimpiade London 2012, pada hari Kamis 9 agustus 2012.

Jade Jones sendiri merupakan  Atlet Taekwondo yang berusia 19 tahun, jade jones sendiri berasal dari  kawasan utara Wales, dia berhasil membawa bendera Inggris dan Wales yang diambil dari penonton. Ia berlari pelan di seputar arena pertandingan disaksikan 8.000 penonton di ExCel Arena.

Jones tampil menakjubkan dalam dua putaran awal, dimana dia berhasil mengalahkan lawannya 15-1 dan 13-3, dan berhasil mengatasi pemain nomor satu dunia Tseng Li-cheng di semifinal sebelum melaju ke babak final.


Rabu, 08 Agustus 2012

Daftar Nama Atlet Taekwondo yang Bertanding Pada Olimpiade London 2012

Daftar Nama Atlet Taekwondo yang Bertanding Pada Olimpiade London 2012

Daftar Nama Atlet Taekwondo yang Bertanding Pada Olimpiade London 2012 Putra
Daftar Nama Atlet Taekwondo yang Bertanding Pada Olimpiade London 2012 Putri

Atlet Taekwondo Tercantik Olimpiade London 2012

Atlet Taekwondo Tercantik Olimpiade London 2012

Berikut ini adalah Atlet Taekwondo Tercantik Olimpiade London 2012 menurut versi saya. bagaimana menurut anda? :)


Jual Sabuk Adidas Taekwondo

Jual Sabuk Adidas Taekwondo

Kami menyediakan peralatan taekwondo lengkap. salah satu produk yang kami sediakan adalah sabuk adidas taekwondo.
 Info lebih lanjut silahkan klik link dibawah ini
Jual Sabuk Adidas Taekwondo

Video Pertandingan Olimpiade Taekwondo 2012 London

Video Pertandingan Olimpiade Taekwondo 2012 London

Dalam Video ini menampilkan pertandingan olimpiade london 2012 antara taekwondoin thailand melawan taekwondoin Korea. dimana mereka bertanding di kelas Fly ( -58 kg). dimenangkan oleh taekwondoin korea dengan babak sudden death.

review pertandingan
"Setelah melewati 3 babak sama kuat 7-7 akhirnya taekwondoin Korea Lee Dae Hoon berhasil mengalahkan Taekwondoin Thailand dgn tendangan sudden death"

berikut link video jika anda ingin menonton. maka anda bisa melihatnya secara langsung lewat youtube dengan meng klik disini