Kamis, 25 Agustus 2011

TINGKATAN SABUK DALAM TAEKWONDO


Tiap warna sabuk Taekwondo memiliki arti tersendiri. Menurut sejarahnya, warna-warna ini memiliki tingkat hierarkisnya masing-masing. Berikut adalah arti warna sabuk yang dimaksud :

1. Putih (10 / X)
Lambang kepolosan atau ketidaktahuan. Warna ini disandang Taekwondo-in baru.

2. Kuning Polos (9 / IX)
3. Kuning Strip Hijau (8 / VIII)
Lambang bumi. Sebagai tempat tanaman memasukkan akarnya, pada tingkat ini dasar-dasar teknik dan filosofi Taekwondo mulai ditanamkan.

4. Hijau Polos (7 / VII)
5. Hijau Strip Biru (6 / VI)
Hijau : Lambang tanaman. Pada tahap ini diharapkan kemampuan para Taekwondo-in mulai berkembang.

6. Biru Polos (5 / V)
7. Biru Strip Merah (4 / IV)
Biru : Lambang langit. Langit yang ada di atas merupakan arah tumbuh tanaman, pada tahap ini Taekwondo-in mulai dibentuk untuk lebih mapan dan tangguh.

8. Merah Polos (3 / III)
9. Merah Strip I (2 / II)
10. Merah Strip II (1 / I)
Merah : Lambang api (bahaya). Merupakan tahap untuk meningkatkan kontrol diri para Taekwondo-in, diharapkan Taekwondo-in sudah menguasai ilmunya dengan baik agar mampu menghadapi lawan.

Hitam : Lambang kedewasaan dan keahlian dari seorang Taekwondo-in, dapat juga berarti keberanian yangmatang. Taekwondo-in yang sudah mencapai tahap ini bisa dianggap sebagai ahli Taekwondo.

Peralatan Peralatan Taekwondo



Taekwondo merupakan ilmu beladiri yang mempunyai tehnik yang tinggi terutama tehnik menendang, untuk menunjang latian maka dalam berlatih taekwondo memerlukan sarana penunjang antara lain adalah peralatan taekwondo. nah peralatan apa saja yang dibutuhkan dalam latihan taekwondo. berikut ini adalah macam peralatan taekwondo

Peralatan dalam berlatih sparing / Tehnik Perkelahian

Keterangan :
1. Head Guard/ Pelindung Kepala
2. Decker Tangan
3. Body Protector
4. Decker Pelindung kaki
5. pelindung Kemaluan


target berguna untuk melatih tendangan, target kicking.


Gambar Kartun Taekwondo

Animasi merupakan sesuatu yang sangat disenangi oleh anak-anak. baik itu film kartun yang disiarkan di televisi seperti naruto, sponsbob, dragon ball, dan lain lain.

banyak sekali seseorang yang mengidolakan jagoannya dalam bentuk kartun, jika anda penggemar taekwondo dan penggemar gambar kartun taekwondo, berikut akan saya berikan koleksi beberapa gambar kartun taekwondo yang saya miliki. yang saya berikan berikut ini hanyalah beberapa saja, jika anda ingin mencari lebih banyak anda bisa googling di internet karena banyak bertebaran gambar kartun taekwondo yang free/ gratis.


Gambar Kartun Taekwondo Tendangan Yup Chagi


Gambar Kartun Taekwondo Tendangan Yup Chagi eugol/ atas arah kepala


Gambar Kartun Taekwondo momtong jireugi pukulan arah tengah


Gambar Kartun Taekwondo tendangan Ap Chagi

Rabu, 24 Agustus 2011

Video Youtube Taekwondo Terbaru


Youtube adalah situs yang khusus menyediakan konten dalam bentuk video, jika kamu ingin mencari berbagai macam video tidak usah pusing mencari nya karena di situs youtube sendiri tersedia jutaan video yang tiap hari di unduh oleh jutaan orang di dunia.

nah di youtube sendiri tersedia juga berbagai macam video taekwondo yang diupload oleh para pecinta taekwondo, baik itu video kejuaraan taekwondo, video pomsae taekwondo, video demonstrasi taekwondo dan masih banyak.

berikut akan saya bagikan beberapa contoh dari video youtube taekwondo yang saya ambil sendiri dari youtube, selamat menyaksikan.

2004 Athens Taekwondo Highlights


Demonstrasi Taekwondo


Korean Tiger Team Taekwondo

Senin, 22 Agustus 2011

Video Demo Taekwondo 2011


Sebenarnya di dalam taekwondo selain kita mengenal Taegeuk atau jurus, dan juga kyorugi atau tehnik perkelahian di dalam taekwondo sendiri juga dikenal adanya demo taekwondo atau atraksi taekwondo, diantaranya yaitu atraksi tendangan taekwondo dengan memecah papan atau kayu. atraksi tehnik melumpuhan lawan atau perkelahian bebas.

Atraksi/ demo taekwondo sendiri mempunyai kelebihan karena kebanyakan mereka menunjukkan tehnik tendangan yang bermacam-macam dan mempunyai kombinasi.

nah bagi anda yang penasaran ingin melihat demonstrasi para taekwondoin berikut akan saya berikan video dari Demo taekwondo 2011 Terbaru.

selamat menyaksikan

Korean National Taekwondo Demo Team


Korean Tiger's Demonstration Part One. Watch Part 1


A taekwondo video from an international tournament hope u guys like it

Kejuaraan Nasional Taekwondo Tingkat Yunior 2011




Bagi anda semua para taekwondoin yang mencari informasi kejuaraan taekwondo, berikut akan saya berikan informasi terkini tentang kejuaraan taekwondo khususnya tingkat yunior yang akan segera diselenggarakan.

Kejuaraan taekwondo yang akan diselenggarakan ke depan adalah Kejuaraan Nasional Taekwondo Tingkat Yunior yang akan diselenggarakan di Tennis In Door Senayan Jakarta pada tanggal 27 September jam 8:30 - 29 September jam 18:00.

segera daftarkan para atlet2 potensial anda karena even ini adalah tingkat nasional. untuk informasi bisa anda dapatkan melalui contact even di FB ini click disini

Jumat, 19 Agustus 2011

Games Taekwondo Online




bagi teman teman yang menyukai permainan game. termasuk game taekwondo. disini saya akan membagikan link download gratis game taekwondo online. yang bisa kalian mainkan secara online, bisa juga kalian download, pokok nya seru deh. seilahkan menikmati.

berikut link download game taekwondo online gratis untuk anda semua pecinta taekwondo.

1. Flash Game Taekwondo

2. Taekwondo Game

Selasa, 16 Agustus 2011

Foto Team Demonstrasi Taekwondo UNS di Expo UNS 2011


Dalam rangka menyambut mahasiswa baru UKM taekwondo UNS ikut meramaikan EXPO UNS 2011 yang dilaksanakan di student center UNS. tujuan dari penyelenggaraan expo ini adalah untuk memperkenalkan macam macam UKM yang ada di Kampus UNS, salah satu UKM yang masih eksis terus adalah Taekwondo UNS.

Dimana UKM taekwondo UNS ini selalu aktif menyumbangkan medali tiap ada kejuaraan antar mahasiswa. oleh karena itu untuk melangsungkan suatu rekrutmen anggota baru uns untuk melanjutkan prestasi ukm taekwondo ini, salah satu cara rekrutmen anggota taekwondo adalah dengan EXPO UNS yang tiap tahun selalu di adakan.

Berikut adalah foto-foto team demonstrasi UNS dalam rangka penyambutan mahasiswa baru.






Sabtu, 13 Agustus 2011

Foto Atlet Taekwondo Peraih Medali Emas di Kejuaraan Dunia Hanmadang 2011


Taekwondo indonesia berhasil membawa pulang medali sedikitnya 3 medali emas dalam kejuaraan dunia Hanmadang 2011. berikut foto para atlet peraih medali emas beserta pelatih taekwondo.


berikut nama atlet dan pelatih : Rahadewi Neta (foto), Kick As Sant, Fazza Fitra (foto), Lioe Nam Khiong (foto)

Selasa, 09 Agustus 2011

Video Taekwondo Sparing 2011



salah satu cara untuk melatih kemampuan kyorugi bagi atlet taekwondo selain latian rutin, sparing dengan teman sparing di dojang adalah dengan menonton video taekwondo sparing. kegunaan nya adalah dengan melihat video taekwondo sparing tersebut kita dapat mempelajari tehnik yang dipakai oleh masing2 taekwondo dalam bertanding tersebut.

berikut ada beberapa video taekwondo sparing pilihan 2011, berisi tehnik tehnik kyorugi, semoga bermamfaat:


Olympic Taekwondo Sparring


Extreme Taekwondo Sparing


Light weight tae kwon do sparring in korea
Sponsor
Jual Peralatan Taekwondo Lengkap
Klik Gambar di bawah ini



Senin, 08 Agustus 2011

Logo Taekwondo indonesia



Logo Taekwondo Indonesia berbentuk bulan dengan kepalan tangan di tengah, dengan background warna merah putih sebagai lambang bendera negara Indonesia. Gambar Logo taekwondo Indonesia itu sendiri mempunyai makna tersendiri:

1. Gambar Perisai bulat, memiliki arti yaitu kebulatan tekad dan keteguhan hati untuk membela persatuan dan kesatuan yang utuh dan bulat dari Taekwondo Indonesia

2. Gambar dari Kepalan tangan dengan jari-jemarinya memiliki arti yaitu semangat perjuangan, keuletan, ketekunan serta pantang memyerah.

3. Warna hitam melambangkan suatu kekuatan dan ketahanan.

4. Warna kuning melambangkan kemuliaan dan kesejahteraan.

5. Warna merah dan putih melambangkan dari kedaulatan negara Indonesia.

Minggu, 07 Agustus 2011

Foto-Foto Atlet Taekwondo Solo

Olah raga taekwondo sangat terkenal di solo. karena di daerah ini banyak kita temui atlet-atlet taekwondo yang berbakat. dalam kejuaraan terakhir misalnya pada kejuaraan taekwondo UNS Taekwondo Fight Open Championship 2011, team kontingan taekwondo solo berhasil membawa pulang tropi juara umum satu.

siapa sajakah atlet atlet taekwondo solo yang berhasil membawa pulang medali. berikut ada beberapa foto2 dari atlet taekwondo solo yang berhasil medapat medali:

valentino juara 2 . pandu juara 3 (red) sebelah kanan


lisa juara 1


nissya juara 1


bimo juara 1 , tegar juara tiga (red) sebelah kanan

Artikel lainnya:
Macam Tangkisan dalam Taekwondo
macam pukulan dalam taekwondo

Jumat, 05 Agustus 2011

Macam tangkisan dalam Taekwondo


di dalam taekwondo selain kita mengenal Tendangan , pukulan kita juga mengenal adanya Tangkisan. banyak macam tangkisan di dalam taekwondo, biasa kita temui di dalam gerakan tae geuk / poomsae. jika kalian hafal gerakan tae geuk maka akan kita temui macam2 bentuk tangkisn di dalam taekwondo.

berikut beberapa contoh macam tangkisan di taekwondo
1. Eugool makki
tangkisan atas/ arah kepala. berfungsi untuk menangkis pukulan yang mengarah ke arah kepala

2. Momtong An makki
yaitu bentuk tangkisan ke arah tengah, berfungsi untuk menangkis arah pukulan yang mengarah ke arah tengah misal perut, dada.

3. Area Makki
yaitu tangkisan ke arah bawah, berfungsi untuk menangkis pukulan yang mengarah ke arah bawah, misal ke arah kemaluan.

berikut adalah contoh video tae geuk yang didalam nya akan kita temui beberapa macam contoh jenis tangkisan di taekwondo.


Artikel lainnya :
macam Pukulan di dalam taekwondo
Tendangan Dwi Chagi di dalam taekwondo

Kamis, 04 Agustus 2011

Macam Pukulan Dalam Taekwondo



Taekwondo adalah olah raga beladiri yang terkenal dengan tendangannya, kan tetapi di beladiri taekwondo juga diajarkan tehnik pukulan, tangkisan maupun bantingan. masing-masing beladiri mempunyai karakteristik yang berbeda-beda. karate misalnya terkenal dengan pukulan, tinju juga terkenal dengan tehnik pukulan, judo identink dengan tehnik bantingan.

di taekwondo untuk istilah tehnik pukulan dikenal dengan beberapa macam istilah antara lain:

1. Momtong jireugi
momtong jireugi yaitu tehnik pukulan dengan sasaran ke arah perut

2. Eugol Jireugi
yaitu tehnik pukulan dengan sasaran ke arah kepala

3. Area Jireugi
yaitu tehnik pukulan dengan sasaran ke arah kemaluan.

Video Tutorial


Artikel terkait : Tendangan Dasar di Taekwondo

Rabu, 03 Agustus 2011

Tendangan Dwi Chagi di Taekwondo


Dwi Chagi adalah salah satu macam tendangan yang terkenal di taekwondo, jika di dalam pertandingan kyorugi apabila seorang figter bisa mengenai sasaran perut dengan tendangan taekwondo maka dia akan memperoleh point 2, beda dengan tendangan dolyo chagi yang hanya memperoleh point satu jika mengenai sasaran perut.

hal tersebut dikarenakan karena tehnik tendangan dwi chagi lebih sulit dibanding dengan tendangan Dolyo chagi. untuk lebih jelasnya bagaimana tehnik tendangan dwi chagi yang benar maka saya akan memberikan video dari tutorial ini agar lebih jelas. selamat menonton.


Artikel lain : Tendangan Dasar Taekwondo
Sponsor
Jual Peralatan Taekwondo Lengkap
Klik Gambar di bawah ini



Tendangan Dasar Dalam Taekwondo

Taekwondo adalah seni bela diri yang terkenal dengan tendanganya, banyak sekali jenis tendangan di dalam seni bela diri yang berasal dari negeri korea ini. berikut akan saya berikan macam2 dari tendangan taekwondo yang biasa digunakan dalam pertarungan kyorugi.

1. Dolyo Chagi
Tendangan Dolyo Chagi adalah tendangan dengan sasarin ke arah perut, caranya dengan memutar pinggul 180 derajat, dengan arah tendangan menyamping ke arah perut, bisa juga tendangan dolyo mengarah ke arah kepala, terkenal dengan sebutan eugol dolyo chagi. untuk lebih jelasnya berikut akan saya berikan Video nya.


2. Ap Chagi
Tendangan Ap chagi adalah jenis tendangan yang paling dasar yang dipelajari oleh pemula yang baru belajar taekwondo. arah tendangan ap chagi adalah ke depan . dengan badan tegak. sasaran tendangan bisa ke arah kemaluan, perut maupun kepala. untuk lebih jelas berikut videonya.


itu tadi contoh dari tendangan dasar taekwondo. masih banyak lagi macam tendangan di taekwondo, untuk macam tendangan taekwondo lainnya akan saya berikan pada postingan berikut. oleh karena itu tetaplah men-follow blog saya ini untuk mendapatkan informasi terbaru terkait dengan beladiri taekwondo. thanks
Sponsor
Jual Peralatan Taekwondo Lengkap
Klik Gambar di bawah ini



Senin, 01 Agustus 2011

Taekwondo Is My Life



saya adalah orang yang punya hobby taekwondo, sejak smp kelas 1 saya belajar beladiri taekwondo hingga sekarang di waktu kuliah s2 masih tekun mengikuti olah raga bela diri yang berasal dari korea ini.

Perkembangan taekwondo dari tahun ke tahun mengalami kemajuan yang cukup pesat menurut pengamatan saya. hal itu bisa dilihat di daerah saya sendiri, dari peminat yang semakin meningkat dari waktu ke waktu, dan sekarang taekwondo juga mulai masuk ke dalam kurikulum sekolah menjadi olah raga extra kulikuler. sungguh sesuatu yang cukup membanggakan.

Dari segi pembinaan prestasi juga sangat bagus dibuktukan dengan sering diadakan kejuaraan taekwondo secara berkala. baik itu untuk kategori yunior, pra yunior maupun senior.

dari kelas yang dipertandingkan juga mulai bertambah yang dulu hanya kebanyakan dipertandingkan hanya untuk kyorugi sekarang sudah mulai dipertandingkan untuk kelas pomsae ato jurus.

Bravo Taekwondo Indonesia.


Fransiska Atlet Kyorugi Taekwondo Putri Indonesia


Taekwondo Kick